Pohon Tumbang dan Kabel PLN Terputus

Puting Beliung Rusak 6 Rumah Warga

Angin puting beliung

TANGERANG--(KIBLATRIAU.COM)-- Hujan deras disertai angin puting beliung terjadi di Kampung Warudoyong, Desa Jayanti, Kecamatan Jayanti, Kabupaten Tangerang. Dampaknya, 6 rumah warga di kampung tersebut rusak dan sejumlah pohon tumbang hingga menutup jalan. Kepala Bidang Kedaruratan dan Logistik BPBD Kabupaten Tangerang, Kosrudin, menjelaskan pihaknya bersama Satpol PP, Kepolisian, TNI dan warga setempat masih berusaha mengevakuasi sejumlah pohon tumbang yang menimpa bangunan rumah dan menghalangi jalan.

''Angin kencang dan puting beliung ini terjadi sekitar pukul 15.30 WIB. Akibat kejadian ini 6 rumah di Desa Jayanti tepatnya di RT 04/02 mengalami kerusakan, mulai dari rusak sedang dan rusak berat,'' ujar Kosrudin, Kamis (10/9/2020). Selain itu, angin kencang juga mengakibatkan satu tiang lampu penerangan jalan umum, tiang telepon dan kabel listrik PLN terputus.''Kami mewaspadai setrum dari kabel listrik yang terkelupas dan menjuntai ke bawah. Apalagi di sekitar lokasi gelap dan tidak ada penerangan. Penanganan sementara melakukan pemotongan kayu dan besi PJU yang menjulur ke Jalan raya,'' tuturnya. (Net/Hen)


 


Berita Lainnya...

Tulis Komentar